Lolos Dari Festival Ramadhan Indosiar, Tim Marawis SMK TRI MITRA Digembleng Oleh Para Profesional

SMK TRI MITRA.SCH.ID, Setelah mendapat predikat terbaik pada event Festival Ramadhan Indossiar 2019, Kelompok seni Marawis El Mitra yang merupakan kebanggan SMK Tri Mitra Kabupaten Karawang mendapat surat tertanggal 19 Juni 2019 tentang panggilan pelatihan dan audisi kepada Group Marawis El Mitra dari Indonesia Entertainmen Indonesia ( IEP ) merupakan event yang diselenggarakan oleh Kementrian BUMN dengan nama Islamic Next Gen Fest.
Marawis El Mitra dan kelompok seni lainya yang berasal dari beberapa provinsi yang sudah mengikuti audisi dipanggil oleh Indosiar untuk di latih dan kemudian diaudisi kembali. Selama pembinaan dilaksanakan di hotel Gramd Suit Tropic Jaklarta pada tanggal 23 - 27 Juni 2019 dengan transportasi dan akomodasi di tanggung oleh panitia.
Jafar Sodik, S.Pdi selaku Guru PAI dan pembina Marawis di SMK Tri Mitra menjelaskan “ selama di karantina kami di bina oleh Zaskiya Adya Mecca beliau memberikan motivasi kita harus menjadi publik figur yang percaya diri, memiliki ciri khas dan tidak ikut ikutan orang lain tetapi harus menjadi seniman yang creatif dan inovatif, gali potensi yang ada dalam diri, ekspresikan dalam kehidupan yang nyata serta tujukan bahwa kita bisa. “
“Untuk teknik pernafasan , artikulasi, gestur tubuh, dan teknik micking yang baik dan benar pada saat bernyanyi dilatih oleh Rieka Roeslan seorang seniman musik, musisi dan pencipta lagu “ lanjutnya.
“dan pada akhirnya akan diaudisi kembali untuk di gembleng ketahap selanjutnya sehingga bagi peserta yang lolos akan mendapat kesempatan tampil pada hari jadi BUMN. Mudah mudahan kami kelompok marawis El Mitra dari SMK TRI Mitra dapat tamil pada acara tersebut, mohon doa dari semuanya mudahan El Mitra terpilih“ pungkas Japar (one)